Minggu, 19 Juli 2009

Beredar, Foto Kepala Pengebom

Sebuah foto yang memperlihatkan kepala terpenggal yang penuh luka, beredar di Internet dan Blackberry Messenger. Foto ini diduga kepala milik salah satu pengebom bunuh diri di Hotel JW Marriott & Ritz Carlton, Jakarta. Kepastian identitasnya masih kami telusuri.

Kepala Kepolisian RI, Jenderal Bambang Hendarso Danuri, sore tadi menyatakan ada pelaku peledakan Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton.
"Dari olah TKP, ada dua pelaku bom bunuh diri," kata Bambang Hendarso Danuri di Hotel Marriott, Jakarta, Jumat, 17 Juli 2009.

Menurut Bambang Hendarso, bagian tubuh pelaku peledakan ditemukan di dua lokasi ledakan. Bagian kepala pengebom di Ritz Carlton ditemukan masih dalam keadaan utuh. "Sedangkan yang di JW Marriot, batok kepalanya lepas, tapi kulit mukanya masih bisa diidentifikasi. Nanti dapat dilakukan reka ulang melalui peralatan polisi," kata Kapolri.

Bambang Hendarso menjelaskan, polisi sudah memeriksa sejumlah saksi. Dari keterangan yang diperoleh, dapat dipastikan jumlah pelaku adalah dua orang.

Dari rekaman yang ditayangkan tvOne, terlihat sekitar pukul 07.40 WIB di hari yang tragis itu, seorang yang dicurigai sebagai pengebom mengenakan topi dan jaket hitam, menyeret koper di tengah lobi Hotel Ritz Carlton menuju restoran. Di dadanya ada sebuah tas ransel. Tak lama kemudian, sekitar 30 detik, restoran itu meledak hebat.

Rekaman video memperlihatkan saat itu tersangka pelaku sudah berada di dalam hotel. Saat itu ia turun dari lift, sebelum menuju restoran yang meledak. Sejumlah petugas sekuriti di dekat detektor logam terlihat sudah memperhatikan gerak-gerik mencurigakan tersangka.

Sembilan korban tewas akibat dua ledakan di Hotel JW Marriot dan Ritz Carlton, Jakarta Selatan. Sebanyak 61 orang terluka dievakuasi dari lokasi ledakan dan 53 orang diantaranya menjalani rawat inap. Salah satu korban tewas adalah Presiden Direktur PT Holcim, Timothy McKay.

Sumber

Rabu, 15 Juli 2009

Creative ZEN Mozaic

Player Sporty Dengan Disain Mozaic

Creative lewat produk ZEN-nya, kembali mengenalkan varian baru MP3 Player yang dilabel ZEN Mozaic. Kata Mozaic tercermin dari disain sporty-nya yang dibalut keypad berornamen Mozaic.

Selain berfungsi sebagai pemutar musik, gadget satu ini juga dapat menampilkan klip video dan foto di layar 1.8 inci TFT 64k. Fungsi penampil photo yang disertakan juga mampu digunakan untuk menampilkan waktu, sebagai alarm, daftar kontak dan kalender. Ada juga perekam audio via mikrofon yang telah terintegrasi.

Selain itu, ZEN Mozaic juga menyuntikan radio FM sebagai alternatif hiburan, dengan kemampuan menyimpan 32 stasiun radio favorit. Untuk kualitas audio, pemutar musik ini sudah dilengkapi 8 presets dan 5 band custom equalizer.

Di pasaran, player musik ini tersedia dalam empat pilihan kapasitas memori, 2GB, 4GB, 8GB dan 16GB. Fungsi memori ini juga bisa dijadikan sebagai mass storage. Supaya lebih stylish, tampilan skin player ini pun bisa dipersonalisasikan lebih lanjut dengan bantuan software ZEN Mozaic Skin Pack. Seru kan…!

Spesifikasi:
Dimensi: 79.5 mm x 40.0 mm x 12.8 mm, Berat: 43g, Layar: LCD 1.8" 64K Color TFT (resolusi 128 x 160 piksel), Lagu: 4,000 untuk WMA (266 jam) 2,000 MP3 (133 jam), Ketahanan Baterai: sampai 32 jam memutar audio tanpa henti, Power Charging: lewat PC-USB atau ZEN USB Power Adapter (dijual terpisah), Video Formats: Transcoded dengan software bawaan, Audio Playback Formats: MP3, WMA, WAV (IMA-ADPCM), Audible 4, Formats Photo: JPEG, BMP, GIF, PNG, TIFF, Batterai: Built-in Li-ion, FM Radio: 32 preset stations, EQ Settings: 8 presets dan 5 band custom EQ, Organizer: Calendar, Contact, Task List, Fitur tambahan: Album Art, Voice Recording, plus Built-in speaker, Konektivitas: USB 2.0

Sabtu, 11 Juli 2009

Uang Baru Pecahan Rp 2000,-

Jakarta - Bank Indonesia (BI) resmi meluncurkan pecahan Rp 2.000 baru bergambarkan pangeran Antasari. Namun uang bernuansa abu-abu itu baru akan beredar luas di masyarakat menjelang Idul Fitri.

Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) baru akan mendistribusikan 500 juta bilyet/lembar uang baru pecahan Rp 2000 kepada BI pada Juli 2009 dan Agustus 2009.

Sektretaris Perusahaan Peruri, Toni Pandelaki mengatakan, Peruri akan mendistribusikan uang pecahan baru tersebut secara bertahap dengan jumlah nominal sebesar Rp 1 triliun.

"Pada bulan Juli 2009, kita akan mendistribusikan kepada BI untuk disebarkan sebanyak 200 juta bilyet/lembar dan kemudian pada bulan Agustus 2009 sebanyak 300 juta bilyet/lembar," ujar Toni dalam Media Gathering wartawan di kawasan SCBD, Jakarta, Jumat (10/07/2009).

Ia menambahkan, uang pecahan Rp 2.000 itu diharapkan sudah bisa didistribusikan ke BI per 20 Juli 2009.

"Nantinya sakaligus menyambut hari idul fitri, pecahan Rp 2000 sudah dapat tersebar ditangan masyarakat," jelasnya.

Uang kertas baru pecahan Rp 2.000 berwarna dominan abu-abu dengan unsur pengaman berupa tanda air bergambar Pangeran Antasari dengan benang pengaman yang tertanam di kertas uang dan bertuliskan BI2000 berulang-ulang yang akan memendar merah di bawah sinar ultraviolet.

Uang kertas pecahan baru ini juga mengakomodasi kebutuhan para tuna netra dengan menyediakan kode tertentu (blind code) di samping kanan bagian muka uang yaitu berupa kotak persegi panjang yang dicetak secara intaglio.


Sumber