Kamis, 09 April 2009

Terserang Jantung, Anggota KPPS Tewas di TPS

Kisah memilukan terjadi pada pemilu di Bali. Seorang petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara), Nyoman Dana ambruk tewas saat bertugas di TPS. Nyoman Dana adalah seorang petugas KPPS di salah satu TPS di Desa Bontiing, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng, Bali. Ia tewas karena menderita sakit jantung saat bertugas di TPS, Kamis (9/4/2009).

Memulai pemilihan pagi hari, Dana tampak segar dan sehat. Ia banyak bercanda dengan teman-temannya di TPS tersebut. Korban juga semangat bertugas melayani pemilih pada pemungutan suara hingga pukul 12.00 WITA. Namun, petaka terjadi saat penghitungan suara.

"Saat berdiri menghitung suara tiba-tiba ia ambruk," kata Camat Kubutambahan Made Suyasa kepada detikcom. Melihat korban ambruk, korban dilarikan ke RSUD. Namun nyawa korban tak tertolong lagi. Korban dinyatakan tewas dalam perjalanan.

"Dari hasil pemeriksaan dokter, Dana meninggal karena sakit jantung," kata Suyasa.
Sumber

Tidak ada komentar: